Bojonegorokab.co.id - Kegiatan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Ke-110 tahun 2021 resmi ditutup Rabu (31/32021). TMMD dilaksanakan mulai tanggal 2 Maret 2021 hingga 31 Maret 2021.
Dalam acara penutupan, Bupatu Anna Mu’awanah berhalangan hadir dan diwakili oleh Asisten Administrasi Umum, Yayan Rohman. Turut hadir juga Komandan Kodim Bojonegoro Letnan Kolonel Inf Bambang Haryanto, Forkompinda Bojonegoro, Pabanda Puanter Serdam V/Brawijaya Mayor Inf Aditya Lian Mahardika, Turmin Puanter Serdam V/Brawijaya Sertu Dwi Wiga, serta jajaran OPD Bojonegoro dan Forkompca Kecamatan Tambakrejo.
Rangkaian acara penutupan diawali dengan gowes bersama sejauh sekitar 3 kilometer melalui rute balai desa Jatimulyo dan finish di Lapangan Desa Ngrancang sebagai lokasi Penutupan TMMD Ke 110 Kodim 0813 Bojonegoro.
Dalam sambutan Bupati Anna yang disampaikan oleh Asisten Administrasi Umum, Yayan Rohman menyampaikan banyak terimakasih kepada TNI beserta seluruh stakeholder, dan juga masyarakat Tambakrejo Khususnya Desa Jatimulyo dan Desa Ngrancang.
Rasa terimakasih tersebut disampaikan sebab TNI beserta stakeholder dan juga masyarakat telah menyumbangkan tenaga serta fikirannya untuk mensukseskan acara TMMD dan juga telah membantu mempercepat laju pembangunan infrastruktur desa yang ada di Kabupaten Bojonegoro.
"Semoga semangat kemanunggalan TNI dan masyarakat yang seperti ini tetap dan terus terjaga," pungkasnya
Kemudian di akhir sesi ditutup dengan pelepasan Burung ke alam bebas yang dilakukan oleh para tamu undangan kehormatan secara bersamaan. (NN/Kominfo)
Sangat Puas
80 % |
Puas
5 % |
Cukup Puas
0 % |
Tidak Puas
14 % |