Bupati Anna Lantik Sejumlah Pejabat Administrator Dan Pengawas Lingkup Pemkab

Administrator System
11-Sep-2020
1943

 
bojonegorokab.go.id- Bupati Bojonegoro, Anna Muawanah, melantik sejumlah Pejabat Administrator dan Pejabat Pengawas lingkup Pemkab di ruang Partnership lantai 4 gedung pemerintah Bojonegoro, Jumat (11/09/2020).
 
Dalam kesempatan tersebut Bupati Anna Muawanah, memberikan arahan kepada para pejabat yang dilantik.
 
Dalam arahanya, Bupati  menyampaikan untuk tahun 2021 Pemkab ada penggabungan dua organisasi perangkat daerah (OPD) yaitu Dinas Ketahanan Pangan dan Dinas Pertanian, serta Dinas Perdagangan dan Dinas UMKM. 
 
"Salah satu yang melandasi adalah kita dituntut kinerja yang makin produktif dengan daya dukung pemutakhiran teknologi, oleh sebab itu mutasi hari ini untuk persiapan yang nantinya untuk perbaikan susunan organisasi dan tata kerja (SOTK) di tahun 2021," ungkapnya.
 
 
Dijelaskan pula, karena tenaga pegawai negeri sipil (PNS) semakin berkurang karena sudah purna tugas maka harapanya dengan adanya penggabungan organisasi perangkat daerah (OPD) bisa saling menopang satu sama lain dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat.
 
"Bila perlu satu langkah lebih maju dari apa yang dibutuhkan masyarakat, misalnya dalam hal penyampaian informasi program Pemerintah," tegas Bu Anna sapaan akrab Bupati  Bojonegoro.  (Fif/Kominfo)
 
Berikut Pejabat Administrator  yang dilantik  :
1. Ir. MUKHAMMAD HARIYANTO, MM. jabatan lama sebagai Camat Bubulan menjadi Camat Dander
2. DJUANA POERWIYANTO, S.Sos jabatan lama sebagai Sekretaris Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa menjadi Camat Sugihwaras
3. HERU WICAKSI, S.STP. jabatan lama Sekretaris Kecamatan Sukosewu menjadi Camat Sekar
4. MOCHAMAD BASUKI, S.Pd. jabatan lama Sekretaris Kecamatan Sugihwaras menjadi Camat Bubulan
5. ARDHIAN ORIANTO, S.STP. jabatan lama  Kabid Promosi dan Kerjasama Perdagangan Dinas Perdagangan menjadi Camat Kedewan
6. EDY SUBROTO, SH.  jabatan lama Camat Sekar menjadi Sekretaris Dinas Perhubungan
7. MOH. AKHMADI, AP. jabatan lama Camat Kedewan menjadi Sekretaris Dinas Perdagangan
8. Drs. MURIDAN, MM. jabatan lama Camat Sugihwaras menjadi Sekretaris Dinas Penanaman Modal dan PTSP
9. Drs. CHUMAIDI, MM. jabatan lama Kabid Kebudayaan Dinas Kebudayaan dan Pariwisata menjadi Sekretaris Dinas Kebudayaan dan Pariwisata
10. SUHARTO, SH., M.Si jabatan lama Kabid Sumber Daya Kesehatan Kesehatan Dinas Kesehatan menjadi Sekretaris Dinas Kesehatan
11. AGUS RAHARDJO, SE., M.Si. jabatan lama Kabid Pembangunan dan Kerjasama Desa/Kelurahan Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa menjadi Sekretaris Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa
12. AINUR ROFIQ, S.IP jabatan lama Kabid Hubungan Antar Lembaga Badan Kesbangpol menjadi Sekretaris Badan Kesatuan Bangsa dan Politik
13. ZENNY BACHTIYAR, S.STP., MM. jabatan lama Sekretaris Kecamatan Tambakrejo menjadi Kabid Pembangunan dan Kerjasama Desa/Kelurahan Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa
14. DIAN ROKHMAWATI I., S.STP., MM. jabatan lama Sekretaris Kecamatan Dander menjadi Kabid Pelayanan dan Rehabilitasi Sosial Dinas Sosial
15. ADI SANTOSO, S.STP. jabatan lama Sekretaris Kecamatan Sekar menjadi Kabid Perpustakaan Dinas Perpustakaan dan Kearsipan
16. NANANG DWI CAHYONO, S.Kom jabatan lama Kasi Pengelolaan Opini dan Aspirasi Publik Dinas Kominfo menjadi Kabid Pengelolaan Informasi dan Aspirasi Publik Dinas Kominfo
17. MUHAMMAD KHOLIL, SE. jabatan lama Kabid Perpustakaan Dinas Perpustakaan dan Kearsipan menjadi Sekretaris Kecamatan Baureno
18. ALIT SAKSAMA PURNAYOGA, S.STP. jabatan lama Kabid Pengelolaan Informasi dan Aspirasi Publik Dinas Kominfo menjadi Sekretaris Kecamatan Sukosewu

Bagaimana Tanggapan Anda Tentang Kami?

Sangat Puas
81 %
Puas
5 %
Cukup Puas
0 %
Tidak Puas
14 %